Babinsa Koramil 2208/Nyalindung Hadiri Musrenbang Desa Cisitu

Nyalindung, — Babinsa Koramil 2208/Nyalindung Serda Yadi M menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) yang berlangsung di Aula Desa Cisitu, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis 16 Oktober 2025. Kegiatan Musrenbangdes ini dihadiri oleh perangkat desa, BPD, tokoh masyarakat, serta perwakilan dari berbagai unsur masyarakat Desa Cisitu. Agenda utama membahas rencana program pembangunan dan prioritas kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun mendatang. Dalam kesempatan tersebut, Serda Yadi M menyampaikan pentingnya sinergi antara pemerintah desa, masyarakat, dan TNI dalam mendukung pembangunan wilayah agar tepat sasaran dan bermanfaat bagi masyarakat luas. “Babinsa siap mendukung program pembangunan desa, terutama yang berdampak langsung pada peningkatan kesejahteraan warga,” ujarnya. Kegiatan Musrenbangdes berlangsung dengan tertib, lancar, dan penuh semangat kebersamaan antara seluruh peserta yang hadir. (Pendim 0622/Kab. Sukabumi)